Mari cegah DBD di Indonesia dengan melakukan 3m plus Vaksin DBD

Jumat, 03 Mei 2024

Tidak ada komentar

Halo momsay semua ...

 Sadar gak sih mom kalau saat ini hujan  turun  setiap harinya . Walaupun bulan  musim penghujan sudah  berlalu , ternyata saat ini  curah hujan masih sangat tinggi dan terjadi setiap hari.

Dengan meningkatnya  curah hujan maka jumlah nyamuk juga cenderung lebih banyak dan sering kali masuk ke dalam rumah.  Nah hal ini yang perlu kita waspadai untuk kesehatan keluarga.  Salah satunya adalah ancaman  penyakit atau penyebaran demam berdarah yang disebabkan oleh nyamuk.

 


 

Banyaknya nyamuk saat musim hujan ini dipengaruhi sejumlah faktor seperti meningkatnya jumlah tempat berkembang biak, cuaca yang lebih hangat serta aktivitas nyamuk yang meningkat

 

Lalu apa saja fakta seputar demam berdarah ???

 

Agar kita lebih aware  terhadap DBD berikut aku rangkum fakta seputar DBD yang  perlu diketahui mom.



Peningkatan Kasus Di tahun 2022

Saat ini Indonesia telah mengalami peningkatan jumlah kasus demam berdarah dalam beberapa tahun terakhir. Penyakit ini umumnya menyebar di daerah-daerah dengan iklim tropis, terutama di daerah yang memiliki genangan air sebagai tempat berkembang biaknya nyamuk Aedes Aegypti, yang merupakan penyebar virus demam berdarah.

 



Lalu apa saja penyebab  Demam Berdarah ??

 

Demam berdarah disebabkan oleh virus dengue yang ditularkan oleh nyamuk Aedes aegypti.  Banyak  Faktor yang membuat nyamuk ini meningkat seperti urbanisasi, perubahan iklim, dan kurangnya kontrol vektor telah berkontribusi pada penyebaran penyakit ini juga.

 

 

 

Bagaimana Faktor Risikonya ??

 

Beberapa faktor risiko yang dapat meningkatkan kemungkinan seseorang terkena demam berdarah di Indonesia meliputi kurangnya akses terhadap air bersih dan sanitasi yang baik, kepadatan penduduk yang tinggi di perkotaan, serta kurangnya kesadaran tentang pencegahan dan pengendalian vektor.

 

Lalu langkah apa saja yang perlu kita perhatikan  untuk mencegah penyakit DBD ??

 

Langkah sederhana yang bisa kita lakukan untuk mencegah bahaya demam berdarah agar tidak menerpa keluarga kita diantaranya adalah dengan  #Ayo3MPlusVaksinDBD

 



 Mungkin moms sudah tidak asing dengan istilah #Ayo3MPlusVaksinDBD dalam pencegahan demam berdarah?

Ya 3M ( Menguras, Menutup dan Mengubur ) yang merupakan program pemerintah plus Vaksin DBD

 


  1. Menguras Tempat Penampungan Air

Mari kita "Menguras Tempat Penampungan Air".

Kita harus  pastikan tidak ada air yang tergenang di sekitar rumah kita . Bekas botol, ember, bak mandi, atau bahkan pot bunga yang menampung air bisa jadi sarang nyamuk Aedes aegypti, Jadi usahakan untuk rutin menguras air yang tergenang di sekitar rumah .

 

 

  2. Menutup Tempat Penyimpanan Air

 

Lalu  yang kedua, "Menutup Tempat Penyimpanan Air".

Kita harus pastikan tempat-tempat penyimpanan air seperti bak mandi, tong air, atau ember tertutup rapat.Tujuanya agar nyamuk tidak masuk dan bertelur.

 

3.    Mengubur Barang Bekas yang Menampung Air

 

Dan yang ketiga, "Mengubur Barang Bekas yang Menampung Air".

Nah buat  yang hobby banget menimbun barang- barang  bekas sebaiknya jangan ya , karena banyak menimbun barang bekas seperti  botol plastik atau kaleng  itu bisa menampung air, lebih baik untuk  langsung dikubur atau dibuang. Karena  barang-barang itu jadi tempat berkembang biak nyamuk!

 

  Plus, Vaksinasi!

 

 

Jika kita sudah melakukan 3M , langkah berikutnya adalah memproteksi diri dari nyamuk. Banyak hal yang bisa dilakukan misalnya dengan menggunakan kelambu atau lotion nyamuk dan yang nggak kalah pentingnya adalah vaksinasi.

Yes , Vaksinasi demam berdarah adalah cara paling ampuh untuk melindungi diri dari demam berdarah. Vaksin DBD yang saat ini tersedia di Indonesia dapat diberikan kepada kelompok usia 6 tahun – 45 tahun. 

Jangan lupa untuk  konsultasikan dengan tenaga kesehatan untuk mendapatkan perlindungan yang menyeluruh dari DBD melalui vaksinasi, Dan cari tau informasi sebanyak-banyaknya agar kita dan orang-orang terkasih dapat terlindungi dari bahaya DBD yang mengancam  jiwa.

Pastikan anak-anak dan keluarga mendapatkan vaksinasi secara teratur sesuai dengan jadwal yang ditentukan dokter.

 



 

 

Buka Bersama dan Talkshow Demam Berdarah  Bersama Takeda

 

Senang sekali beberapa waktu lalu aku  berkesempatan untuk hadir  di acara buka bersama dan talkshow bersama Takeda yang diadakan di Hotel Raffless Jakarta, Dalam rangka sosialisasi bersama media dan blogger untuk pencegahan  demam berdarah

 

Di awal acara, Presiden Direktur PT Takeda Innovative Medicines, Andreas Gutknecht memberikan sambutan sekaligus mengungkapkan rasa terima kasihnya atas pencapaian luar biasa yang diraih Takeda melalui penghargaan perunggu yang didapat dari ajang PR Indonesia Award 2024, kategori Program Corporate PR untuk Perusahaan Swasta.

 



 

Penghargaan ini seolah mengukuhkan bahwa program corporate PR yang dijalankan oleh Takeda dalam kemitraan dengan Kementerian Kesehatan RI dalam upaya pencegahan DBD di Indonesia sebagai serangkaian kegiatan yang komprehensif dan berdampak besar.

 

“Kami sangat bangga untuk menerima penghargaan yang luar biasa dari PR Indonesia ini, sebagai pengakuan atas komitmen kuat kami bersama dengan Kementerian Kesehatan dalam memerangi DBD di Indonesia. Pencapaian ini menggarisbawahi dedikasi kami untuk membuat perbedaan nyata dalam kesehatan masyarakat, sesuai dengan keahlian kami. Hal ini tidak akan mungkin terjadi tanpa adanya dukungan dan sambutan baik dari pihak-pihak terkait, di antaranya Pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian Kesehatan, para mitra di dunia kesehatan, komunitas, serta masyarakat umum. Prestasi ini bukan hanya milik Takeda, tetapi juga milik semua pihak yang sudah dengan gigih melakukan pencegahan dan pengendalian DBD di Indonesia.” Ujar  Andreas

 

Dalam kesempatan yang sama, dr. Imran Pambudi, MPHM, Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular, Ditjen P2P, Kementerian Kesehatan RI, turut memberikan penjelasan bahwa untuk mencapai target nol kematian akibat dengue di tahun 2030, diperlukan peran aktif seluruh lapisan masyarakat.  

 

 



 

” Rasanya sangat krusial membangun sebuah sinergi yang kuat antara sektor publik, yaitu pemerintah dan swasta. Walau Blueprintnya sudah ada, yaitu Strategi Nasional Penanggulangan Dengue 2021-2025. Namun, implementasi pengendalian dan pencegahan harus dilakukan di tingkat terkecil, yaitu keluarga. Nah, semakin banyak keluarga bergerak, maka akan membantu tmendekati target <10/10.000 penduduk.

 

Selain itu dr. Imran juga menjabarkan bahwa saat ini,  beberapa daerah telah menetapkan status Kondisi Luar Biasa (KLB) Dengue, 

 


 

 


“Implementasi 3M Plus masih memegang peran yang sangat krusial dalam pengendalian kasus DBD di Indonesia. Sampai dengan minggu ke-11 tahun 2024, terdapat 35.556 kasus DBD di Indonesia dengan 290 kematian. Di bulan Maret ini saja, beberapa daerah sudah menetapkan KLB, seperti Jepara, Enrekang, Kutai Barat, Lampung Timur, dan Kab Nagekeo. Oleh karena itu, pemerintah tidak pernah bosan untuk terus menekankan pentingnya 3M Plus, dan termasuk mempertimbangkan pencegahan inovatif seperti Wolbachia dan vaksin DBD.”

 

Makanya untuk membentuk pondasi yang kuat, Takeda dan Kementerian Kesehatan menyusun program kerja bersama dan meluncurkan Kampanye #Ayo3MplusVaksinDBD, yang bertujuan mengajak lebih banyak masyarakat untuk semakin memahami tentang DBD beserta tindak pencegahan, termasuk memberikan edukasi seputar upaya preventif yang inovatif, seperti Wolbachia dan vaksinasi.

 



 Kampanye ini kemudian diperkuat dengan berbagai serangkaian dialog, baik dengan para pembuat kebijakan, maupun komunitas sosial, untuk mendukung upaya pencegahan dan penanggulangan DBD di Indonesia. Selain melalui program ini, komitmen Takeda dan pemerintah dalam pencegahan DBD juga diwujudkan melalui partisipasi aktif sebagai salah satu anggota pendiri Koalisi Bersama (KOBAR) Lawan Dengue, yang digagas oleh Kaukus Kesehatan DPR RI dan Kementerian Kesehatan.

 

 

Nah mom jangan tunggu sampai besok ya untuk lindungi keluarga tercinta kita dari demam berdarah. Mulai dengan jalankan  3M program pemerintah  plus Vaksinasi  DBD untuk keluarga tercinta.

#Ayo3MplusVaksinDBD

 

 


Read More

Pencernaan sehat kulit cantik terawat dengan Heavenly Blush YOGURUTO Yogurt Rendah Gula

Rabu, 20 Desember 2023

Tidak ada komentar

Hai beauty ...

Selain berolahraga, tubuh juga perlu asupan makanan sehat  untuk menunjang  aktivitas sehari- hari. Selain makanan pokok yang sehat kadang  cemilan sehat juga bisa jadi pilihan untuk menunjang  kesehatan  diri dan kulit. Salah  satu cemilan atau desert sehat yang masuk dalam list favorite aku yaitu Yogurt.

 

Yoghurt merupakan  makanan yang difermentasi dari susu dan terkenal dapat menyehatkan karena kandungan  probiotik  yang  tinggi.

 


 

Rasanya yang sedikit asam menjadikan yogurt disukai banyak orang. Selain  itu, yogurt  terkenal  mampu menjaga kesehatan saluran pencernaan. Yogurt  juga mampu menjaga kesehatan dan kecantikan kulit secara menyeluruh, termasuk mencerahkan kulit menjadi lebih berkilau atau glowing  jika kita rutin mengonsumsi yogurt . Lalu apa saja manfaat yang diperoleh  jika  rutin mengkonsumsi yogurt??

 

Berikut beberapa manfaatnya  yang  bisa kita dapatkan jika rutin konsumsi yogurt :

 

1. Meningkatkan Sistem Imunitas

Salah satu manfaat yoghurt untuk kesehatan adalah dapat meningkatkan sistem imunitas di dalam tubuh. Hal ini dapat terjadi ketika probiotik mengubah mikroflora usus dan mengurangi respons sistem kekebalan tubuh yang dapat memperburuk penyakit. Selain itu, kandungan tersebut juga dapat meningkatkan resistensi dan pemulihan dari infeksi. Penelitian menyebut jika durasi semua gangguan yang disebabkan oleh penyakit lebih pendek pada orang yang rutin mengonsumsi yoghurt, dibandingkan yang tidak.

 

2. Menjaga kesehatan  tulang 

Nutrisi yang cukup sangat berperan penting dalam pencegahan dan pengobatan osteoporosis, terutama kandungan kalsium dan vitamin D. Kedua kandungan ini terdapat dalam yogurt sehingga sangat baik untuk menjaga kepadatan tulang. Kalsium terbukti dapat meningkatkan massa tulang untuk semua orang tidak terpaku usia. Maka dari itu, pastikan untuk mengonsumsi yoghurt secara rutin setiap hari.

 


 

3. Mengurangi Risiko Tekanan Darah Tinggi

Manfaat lainnya dari yogurt untuk kesehatan tubuh adalah mengurangi risiko dari tekanan darah tinggi. Dipercaya jika susu rendah lemak yang mirip dengan yoghurt dapat membuat tekanan darah menjadi normal jika dikonsumsi secara rutin. Disebutkan jika penurunan risiko terkena darah tinggi mencapai 50 persen pada seseorang yang mengonsumsi 2–3 porsi susu rendah lemak dalam sehari. Tidak ada salahnya untuk mengganti susu rendah lemak dengan yoghurt.

 

4. Pilihan Baik saat Diet

Yogurt juga dapat bermanfaat sebagai makanan yang sangat baik saat kamu sedang dalam program diet. Hasil fermentasi susu ini dipercaya dapat menjadi camilan yang tepat di jam-jam tertentu saat perut tiba-tiba lapar padahal jadwal makan selanjutnya masih lama. Memang telah terbukti jika makanan ini dapat membuat seseorang merasa kenyang dibandingkan camilan lainnya, serta mampu menyehatkan tubuh.

 

5. Bantu Menurunkan Berat Badan

Yogurt memiliki kandungan protein, probiotik, dan juga kalsium. Dengan mengkonsumsi yogurt, kamu akan merasakan rasa kenyang yang dalam waktu lama. Bahkan yogurt bisa jadi makanan cemilan yang sehat.

 

6. Mencegah Infeksi Jamur di Area Kewanitaan

Tak perlu repot-repot membeli pembersih area kewanitaan. Ternyata, yoghurt bisa membantu untuk mencegah munculnya infeksi jamur di area sensitif wanita. Hal ini dikarenakan kandungan-kandungan di dalamnya dapat membantu menyeimbangkan kadar pH sehingga jamur akan enggan untuk hadir.

 

 

Demikian beberapa manfaat  yogurt  yang bagus untuk kesehatan dan kesehatan  kulit. Perlu diperhatikan kita juga harus cermat dalam memilih yogurt yang sehat. Yogurt  yang sehat adalah yogurt  yang terbuat  dari susu yang kandungan lemaknya rendah atau low fat dan rendah gula.

 

Oleh karena itu jika kamu mengonsumsi yogurt yang tinggi gula, kesehatan kulit akan terganggu, karena mengonsumsi makanan atau minuman yang mengandung gula yang  tinggi  tidak hanya beresiko mengganggu fungsi organ tubuh dan meningkatkan resiko diabetes, tapi juga beresiko merusak kesehatan kulit kita loh bestie, Jadi pilihlah yogurt rendah gula.

 

Menurut Kementrian Kesehatan RI, batas konsumsi gula harian adalah sebanyak 50 gram (4 sendok makan). Mengonsumsi gula dalam jumlah berlebih akan memicu penuaan dini, karena gula berlebih bisa menyebabkan glikasi  (pecahnya serat kolagen pada kulit), sehingga muncul garis halus pada kulit, kulit jadi tidak kencang, dan bisa menimbulkan keriput.

 


 

Lalu bagaimana kita memilih yogurt yang baik untuk kesehatan  kulit ??

 

Jawabannya pilih yang  kandungan lemaknya rendah atau low fat dan rendag gula seperti  Heavenly Blush Yoguruto yogurt rendah gula

 


 

Heavenly Blush YOGURUTO memiliki kandungan gula mulai dari hanya 11 gram per saji (180 ml), lebih rendah dibanding  merk  yogurt lain. Tidak hanya kandungan gula yang rendah, Heavenly Blush YOGURUTO juga tinggi akan kalsium, rendah lemak, dan mengandung serat pangan prebiotik, yang akan membantu menjaga kesehatan pencernaan setiap hari.

 

 

Karena  pencernaan yang sehat merupakan salah satu kunci memiliki kulit yang cantik terawat.

 


 

Kulit yang sehat harus memperhatikan nutrisi dari dalam. Heavenly Blush Yoguruto kunci memberi nutrisi dan melancarkan pencernaan, serta kandungan gula  yang rendah tidak merubah kenikmatan rasa dari Yoguruto.  Jadi mulai saat ini jangan rusak kulitmu karena salah konsumsi yogurt yang tinggi gula ya, langsung  pilih Heavenly Blush YOGURUTO yang rendah gula setiap hari.

 


 


KESIMPULAN 




 

Setelah rutin dikonsumsi setiap hari yang aku rasakan  badan jadi lebih sehat dan kulit lebih terawat. So mulai saat ini Jangan salah pilih yogurt yang kandungan gulanya tinggi, pilih yogurt yang rendah gula agar pencernaan sehat dan kulit cantik terawat. 

 

#yogurt #yoguruto #rendahgula  #yogurtrendahgula

 

 

 

 

 

 

 

Read More