Liburan Pertama Keluarga ke Hongkong

Jumat, 13 April 2018

2 komentar



Beberapa waktu yang lalu kami sekeluarga berkesempatan menjelajahi Hongkong selama 14 hari. Sebenarnya sih agenda ke Hongkong ini cuma buat papa nya karena memang ada kerjaan disana selama 2 mingguan, Tapi agenda ini sekalian kami ambil untuk berlibur bersama karena memang saya dan river belum pernah berlibur ke Hongkong.Selain itu untuk mengunjungi Hongkong tidak diperlukan visa hanya paspor yang masih belaku minimal 6 bulan jadi tidak banyak persiapan yang saya siapkan hanya membawa 2 koper yang berisi pakaian,obat-obatan dan sepatu yang nyaman karena yang lainnya memang semua sudah disediakan oleh kantor papa nya di penginapan disana.

Transportasi

Kami menggunakan maskapai penerbangan China Airlines,kenapa menggunakan maskapai ini sebenarnya gak ada yang special karena memang sudah dipesankan dari kantor suami jadi saya hanya menambah biaya tiket untuk saya dan sikecil.Selain itu dengan maskapai ini kami tidak usah transit lagi karena dari bandara Soekarno hatta  sudah langsung ke Hongkong Bandara.Biaya tiket untuk saya dan river PP kira-kira sekitar 20 jutaan. Pelayanaan yang diberikan juga cukup baik dan makanan yang diberikan juga enak menurut saya. Mengingat perjalanan lama pilihan film juga banyak untuk ditonton oleh kami. Sesampai di hongkong kami menggunakan bus dari bandara ke tempat penginapan kami. Bus disini sangat bersih dan tempatnya juga sangat terintegrasi jadi mudah menemukannya dan jangan lupa membeli kartu octypus seperti kartu flass kalau di Indonesia sebagai alat pembayarannya karena disini alat transportasi seperti MTR dan Bus menggunakan kartu tersebut sebagai alat pembayaran.Kira2 saya beli sekitar $300 untuk 3 orang . Di Hongkong juga sangat mudah membawa anak naik turun trasnportasi umum karena memang nyaman,bersih dan mudah dibandingkan naik taxi hongkong yang armadanya terlihat tua dan tarifnya lumayan mahal.

MTR
Bus Tingkat



Penginapan

Selama berada di Hongkong kami tinggal di apartemen di kawasan Causeway Bay. Karena memang sudah dipesankan dari kantornya suami. Karena mengingat padatnya negara Hongkong apartemenya juga mini dan cukup untuk kita bertiga. Senang sekali karena lokasinya dekat dengan Time Square shopping mall dan dibawah apartemen kami juga banyak lokasi untuk window shopping seperti Sogo dan toko branded lainnya.Selain itu dekat dengan Victoria Park jadi saat weekend banyak sekali warga Indoensia yang berkumpul disana.


Apartemen tempat kami menginap

Sogo Causeway Bay
 Hari pertama saya hanya berjalan-jalan disekitar area Causeway Bay karena memang ingin melihat-lihat suasananya. Ternyata disekitar Causeway Bay banyak sekali tempat windows shopping yang keren-keren sampai penjual souvenir dan fashion pinggiran juga ada loh. Saya mengunjungi mall Time square yang mewah, Fahion walk ,Windsor dan World Trade Center mall. Sayangnya saat saya pergi bukan Sale of Year.

Time Square Mall


Fashion Walk Mall

World Trade Center Mall


 Destinasi Wisata

Liburan di Hongkong kali ini kami mengunjungi beberapa destinasi wisata mulai dari Golden Bauhinia Square di distrik daerah Wan Chai, Hongkong Avenue of Star di East Tsim Sha Tsui, The Peak Tram dan Madame Tussauds Hongkong di Peak Tower Hongkong Island dan terakhir di Disneyland Hongkong.

*Golden Bauhinia Square

Golden Bauhinia Square / Patung bunga Bauhinia blakeana ini berlokasi di distrik Wan Chai dan ditempatkan tak jauh dari gedung Hong Kong Convention and Exhibition Centre. Jadi kami naik MTR dari Causeway Bay dan turun di Wan Chai.


Patung bunga Bauhinia



* Hongkong Avenue of Star

Avenue of Stars terletak di sisi Victoria Harbour, Kowloon. Konsep tempat ini seperti “Walk of Fame” yang berada di Hollywood. Tentu saja denga artis-artis yang kebanyakan adalah artis-artis Hong Kong. Kami menuju Avenue of Stars dengan menggunakan MTR dari Causeway Bay menuju Tsim Sha Tsui. Dari stasiun Tsim Sha Tsui, ikuti saja petunjuk ke arah Avenue of Stars.

Meski hanya sedikit artis Hong Kong yang saya kenal, sangat menyenangkan untuk berjalan-jalan di sepanjang sisi Victoria Harbour ini. Karena banyak spot yang menarik untuk berfoto. Tentunya semakin “iconic” spot-nya, semakin ramai juga pengunjung yang punya keinginan yang sama untuk berfoto di situ sehingga harus antri untuk berfoto.Sayang saat saya kesini cuaca sedang sedikit mendung dan gelap.

Saat berada di Tsim Sha Tsui jangan lupa untuk mampir dan membeli oleh-oleh di Ladies Market karena disana banyak sekali macam-macam souvenir dan kaos yang lucu-lucu. Harganya juga sangat bervariatif tapi jangan menawar jauh dari harga yang ditawarkan penjual karena penjual disini tidak seramah penjual di Indonesia.

Hongkong dari sisi Victoria Harbour

Spot Iconic Avenue of Star

Patung Bruce Lee

star of Bruce Lee





* The Peak Tram dan Madame Tussauds Hongkong

The Peak merupakan tempat tertinggi di Pulau Hong Kong dan merupakan lingkungan yang paling menarik untuk melihat pemandangan panorama kota Hong Kong. Agar bisa melihat pemandangan panorama kota Hong Kong 360 derajad bisa naik ke Peak Tower. Pada siang hari kita akan melihat hamparan gedung pencakar langit, kalau malam hari hamparan kilauan lampu dari gedung-gedung Hongkong.



Cara pergi ke The Peak dengan MTR ke Central. Keluar dari halte Central ikutin petunjuk jalan ke The Peak. Tiket masuk The Peak lebih baik untuk beli yang combo 3 in 1 yang sudah termasuk tiket naik kereta The Peak, Madame Tussaud, dan masuk ke Sky Terrace dengan biaya $250 per orang.
Untuk naik ke atas, kita menggunakan Peak Tram. Kendaraan ini sendiri sudah ada sejak lama. Naik Tram mengarah ke atas terasa seperti kita sedang naik olala di Ancol tapi dengan sedikit kemiringan.





Madame Tussaud

Pasti nama Madame Tussaud sudah tidak asing didengar, yaitu museum yang didalamnya terdapat patung-patung lilin dari figur artis, tokoh politik, olahragawan sampai pemusik. Madame Tussauds sendiri ada di beberapa wilayah dunia. Dan replika patung yang dibuat oleh Madame Tussaud bisa dilihat bagaimana detilnya mereka membuat hampir sama persis dengan tokoh asli. Jumlah koleksi patung di dalamnya juga tidak begitu banyak, butuh waktu sekitar 2 jam untuk berkeliling dan berfoto dengan replika patung. 

Legend Bruce Lee

koko Andy Lau

* Disneyland Hongkong 

Surga Permainan yups inilah Disneyland, tempat dimana semua orang tak pernah dewasa. Untuk orang yang pertama kali ke Hongkong saya cukup nekad untuk pergi ke Disneyland Hongkong sendiri tanpa tour guide. Sebenarnya sudah googling dan memberanikan diri untuk berdua saja dengan sikecil menuju Disneyland Hongkong. Perjalanan kami menggunakan MTR jika dari CauseWay Bay memakan waktu sekitar 20 menit. Sampai di Sunny Bay kita harus ganti kereta khusus jurusan Disneyland. Keretanya sangat mudah dikenal karena dari desain jendela hingga interior kursi dan pegangan tangan semua berupa ciri khas Disney yaitu kepala mickey mouse. 


Disneyland Hongkong

Toy Story Land



Read More